Indahnya Puncak Kraguman Dijadikan Tempat Upacara Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap II

    Indahnya Puncak Kraguman Dijadikan Tempat Upacara Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap II

    WONOGIRI - Hampir satu bulan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa(TMMD) yang berlangsung di Dusun Kraguman, Desa Sendangmulyo yang dimulai sejak tanggal 26 Juli lalu, Senin(22/8) bertempat di aula Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa(PMD) Kabupaten Wonogiri dilaksanakan rakor persiapan penutupan TMMD Sengkuyung Tahap II TA 2022, Selasa(22/8). 

    Seperti yang diketahui, pelaksanaan TMMD Sengkuyung tahap II dilaksanakan di Dusun Kraguman, Desa Sendangmulyo, Kecamatan Tirtomoyo, dengan merampungkan sasaran fisik berupa pembuatan rabat jalan sepanjang 1.550 M dengan Lebar 3 m dan Tebal 0.12 M, yang menghubungkan antar Dusun yakni, Dusun Kraguman menuju ke Dusun Sendangmulyo dan juga kegiatan non fisik berupa penyuluhan. 

    Kegiatan tersebut dihadiri oleh, Kepala PMD Antonius Purnama, Pasiter Kapten Inf Eko Budi Santoso, Kasubag Kerma Ops Polres Wonogiri Iptu Try Agus, Camat Tirtomoyo Dwi Martanto, Danramil 07/Tirtomoyo Kapten Cba Suparna, Kapolsek Iptu Sutami, Bati Bhakti TNI Pelda Among, Kades Sendangmulyo Sri Maryati dan Dinas Instansi terkait. 

    Pasiter mengatakan, kegiatan upacara penutupan akan dilaksanakan di Puncak Kraguman, Dusun Kraguman, Desa Sendangmulyo pada Rabu, tanggal 24 Agustus pukul 09.00 WIB dan untuk memeriahkan kegiatan, pemerintah desa akan menyuguhkan hiburan setelah selesai melaksanakan upacara. 

    Terkait dipilihnya Puncak Kraguman dalam upacara penutupan, Kapten Inf Eko menyampaikan bahwa keindahan alam akan terlihat jelas dari puncak kraguman yang juga merupakan titik star dari sasaran fisik pembuatan rabat jalan, sehingga tentunya akan memudahkan dalam peninjauan lokasi setelah upacara penutupan selesai. 

    " Untuk lebih mengenalkan potensi wisata yang ada di wilayah Desa Sendangmulyo, salah satunya Puncak Kraguman ", ucapnya. 

    Pasiter menambahkan, dalam penutupan TMMD, juga akan melaksanakan penyerahan lomba literasi bagi siswa-siswi SD N Sendangmulyo 1 dan 2 dalam kegiatan perpustakaan keliling oleh Dinas Kearsipan dan pelayanan kesehatan, dengan melaksanakan KB Kes oleh PPKB dan P3A, serta Vaksinasi Booster bagi warga masyarakat oleh Puskesmas Tirtomoyo,

     (Arda 72).

    wonogiri
    Pardal Riyanto

    Pardal Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Anggota Koramil 04/Nguntoronadi Beserta...

    Artikel Berikutnya

    Mantapkan Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa...

    Berita terkait